Anda mungkin pernah menjadikan butiran air di daun sebagai backgroud komputer Anda. Mungkin juga pernah memakai foto bunga kecil yang difoto dari dekat untuk screen saver HP Anda. Tak lain, itulah Macro Photography.
Macro Photography merupakan fotografi yang menggunakan objek yang kecil. Keindahan yang ditampilkannya terletak pada detil yang tak dapat kita lihat dengan mata biasa. Pada foto diatas dapat Anda lihat bahwa semut, binatang kecil yang sering kita temui ternyata mempunyai bentuk yang indah apabila digabungkan dengan momen yang 'pas'.
Untuk membuat Macro Photografy Anda hanya perlu bermodalkan kamera / HP kamera yang ada fasilitas macro dan sedikit kesabaran. Berikut langkah-langkahnya:
1. Carilah objek yang tepat
Pergilah ke kebun ataupun tempat lain yang sekiranya mempunyai objek kecil namun menarik. Anda harus teliti dan jeli membayangkan objek apabila dipotret. Ingat, objek yang kadang terlihat biasa kadang luar biasa.
2. Siapkan Kamera / HP Kamera Anda
Setelah menemukan objek yang 'amazing', siapkan kamera Anda. Ubah mode biasa menjadi mode Macro. Biasanya tombol untuk mengaktifkan mode macro bergambar bunga.
3. Fokuskan kamera pada objek
Untuk memfokuskan kamera pada objek, Anda harus meletakkan objek pada tengah-tengah foto karena secara default 'focusing spot' kamera ada di tengah. Apabila objek sudah berada di tengah, tekan tombol kamera setengahnya dan tahan seperti gambar diatas. Kamera akan menyesuaikan fokus secara otomatis. Setelah objek terlihat secara jelas, Anda dapat menggeser kamera ke kanan-kiri-bawah-atas untuk mendapatkan background yang bagus tapi jangan pernah lepaskan tangan Anda dari tombol kamera yang telah ditahan tadi.
4. Shot!
Setelah mendapat objek dan background yang sesuai, Anda dapat menekan lebih dalam tombol kamera yang telah ditekan setengah tadi (lihat gambar diatas). Kamera akan mengambil gambar yang telah Anda nantikan tadi.
Tips:
- Matikan Flash kamera karena akan membuat warna asli objek memudar.
- Gunakan macro mode pada objek yang memiliki penerangan sedang, tidak kurang tidak lebih. Anda dapat menggunakan bantuan lampu jika perlu.
- Gunakan mode 'rich color' pada kamera karena akan membuat warna asli objek lebih 'keluar'.
- Apabila kamera menggunakan 'multiple focusing spot', ubahlah menjadi 'center focusing spot' karena akan memudahkan Anda memfokuskan kamera.
- Sabar dan terus berlatih karena lama-kelamaan akan timbul naluri fotografer secara alami. :D
Buat Macro Photography
Kamis, 04 Juni 2009:14.36 | Category: Design, Grafis, Macro, Photography
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar